Minggu, 16 Juni 2013

Handphone Android GSM-CDMA Dual on murah layar 4" ICS


Kabar menyenangkan buat anda pecinta Handphone/smartphone dual on GSM-CDMA.setelah dulunya pernah mengeluarkan smartfren Andromax-i yang gsm cdma dual on dengan harga 1.2 jutaan maka kali ini smartfren menyediakan handphone dual on gsm cdma tersebut dengan harga yang sangat murah sekali yaitu hanya sekitar Rp.650.000,-saja sudah mendapatkan handphone dual on gsm cdma ice cream sandwich layar 4".murah sekali bukan?
Handphone terbaru dari operator smartfren tersebut bernama Smartfren Andromax C.
Andromax C merupakan smartphone android
paket bundling yang baru saja dirilis smartfren
selaku produsen selaluler terkemuka di
Indonesia.
Smartphone ini dijual dengan harga
yang sangat terjangkau di bawah satu juta
rupiah. yaitu sekitar 650 ribu rupiah.
Meskipun harganya sangat murah atau
terjangkau sepsifikasi yang ditawarkan dari
smartphone buatan Hisense ini cukup
menggiurkan dan tidak bisa dipandang remeh
untuk kelas di bawah satu jutaan.
Smartphone
android murah ini hadir dengan layar empat
inci yang cukup luas, ditenagai dengan
prosesor dual core berkecepatan 1 Ghz, dan
juga adanya dual slot sim card, yaitu Sim card
untuk kartu CDMA smartfren dan satu buah
slot untuk kartu GSM, sehingga pengguna bisa
mengaktifkan dua buah kartu sekaligus,
ditambah lagi pengguna juga akan
mendapatkan bonus gratis internet selama 1
bulan. Untuk lebih jelasnya silahkan simak
kelebihan dan kekurangan Andromax C
berdasarkan spesifikasi atau fitur yang
dimilikinya di bawah ini;

★Kelebihan Andromax C Smartfren
Harga yang sangat terjangkau, smartphone
buatan hisense ini harganya di bawah satu juta
rupiah, yaitu sekitar 650 ribu rupiah.
Telah mendukung jaringan EVDO rev A,
sehingga bisa untuk akses internet
berkecepatan tinggi di area yang mensuport
Evdo, dalam hal ini EVDO nya smartfren, bukan
kartu lain.speed internet max 3.1 Mbps dijaringan evdo smartfren.
Layar berukuran cukup lebar yaitu 4 inci,
sehingga pengguna jadi lebih leluasa dalam
menavigasi menu-menu android di layar
handphone.
Resolusi layar cukup lebar yaitu 480 x 800
piksel
Menggunakan prosesor dual core dengan
kecepatan 1 Ghz
Penyimpanan internal yang cukup lega yaitu 4
GB
Adanya slot microSD sehingga pengguna bisa
mengupgrade kapasitas penyimpanan hingga 32
GB
Adanya fitur wifi hotspot sehingga pengguna
bisa mengakses internet melalui jaringan wifi
dan juga berbagi koneksi internet dengan
perangkat lain yang memiliki wifi atau terkenal dengan wifi tethering.
Adanya fitur Bluetooth versi 3 sehingga lebih
cepat dalam melakukan transfer data
SIstem operasi yang tidak terlalu lama yaitu
Android ice cream sandwich atau ICS
Adanya fitur GPS(global posisioning) sehingga bisa membantu
penggunanya untuk mengetahui lokasinya
berada dan bisa mengetahui keberadaan teman pengguna GPS lainya.
Adanya dua buah slot SIM card yaitu Slot SIM
Card GSM dan CDMA,
Sayang sim GSM nya hanya bisa untuk call dan sms tanpa bisa digunakan akses internet itu maklum saja karena hp android dual on gsm cdma ini dihadirkan oleh smartfren yang notabenenya merupakan penyedia layanan internet berbasis cdma.
Adanya fitur radio juga suatu kekebihan tersendiri apalagi tersedianya tv tuner di andromax c akan lebih menyenangkan lagi,tapi sayang tidak tersedia fitur tv analog di andromax c ini.

★Kekurangan Andromax C
Kekurangan pada smartphone Andromax c ini sangat bisa dimaklumi karena memang
harganya yang sangat begitu terjangkau alias sangat murah sekali bayangkan aja smartphone Android ICS layar 4" cuma berharga enam ratusan aja.
-Ram yang hanya 512 MB, untuk multitasking
sudah cukup nyaman, namun akan lebih
nyaman lagi jika 1 GB,bahkan akan heboh lagi kalau ram andromac c 2 GB.
-Tidak mensuport GRPS atau EDGE,apalagi 3G apalagi HSDPA,apa LTE, jadi
meskipun ada slot sim card GSM, akses internet
hanya bisa menggunakan kartu Smartfreennya aja sedangkan gsmnya tidak bisa untuk akses internet meski gprs sekalipun.
Maklum saja ini kan smartphone bundling
smartfren . BIsa dikatakan GSM hanya untuk
sms dan telepon, sementara itu untuk internet
serahkan kepada Smartfren.
-Kamera utamanya hanya 2 mp, ini di bawah
rata-rata smartphone android
-Layar yang digunakan layar sentuh kapasitif
jenis TFT LCD standar, bukan IPS atau amoled
-Tidak ada kamera depan
-Kapasitas baterai yang biasa saja yaitu 1420 mAh.
-Pilihan warna Andromax C Smartfren
Smartphone android murah bundling
andromax c ini hanya tersedia dalam satu
warna saja yaitu hitam.

Harga Andromax C Smartfren
Smartphone hasil kerja sama antara provider
seluler Indonesia yaitu smarfren dan hisense
yang merupakan produsen smartphone dari
china ini ditujukan untuk kelas menengah ke
bawah. Harga baru Andromax C adalah Rp.
649.000, sementara itu untuk harga bekasnya
belum tersedia karena barunya aja kadang masih sulit didapatkan.
Smartphone ini sangat cocok sekali untuk
mereka yang mendambakan handphone
android dengan harga yang sangat terjangkau.
Ponsel ini telah memiliki layar yang lebar yaitu 4 inchi dan
juga prosesor yang bisa diandalkan yaitu dual core 1Ghz.
Sementara itu untuk kekurangannya benar benar bisa
dimaklumi karena harganya yang begitu
terjangkau.

Itulah kabar atau info saya mengenai kelebihan dan kekurangan smartfren Andromax C Hp android dual on gsm cdma hisense bundling smartfren berdasarkan fitur dan
spesifikasi yang ditawarkannya juga memperhitungkan harganya yang sangat murah.
Semoga info ini bisa membantu dan manfaat.
Jangan lupa saling berpesan dalam kebaikan kali ini mari.....saya pribadi mengajak anda untuk mulai berlaku jujur dari diri sendiri agar semakin banyak diri-diri yang jujur/bares karena semakin banyak orang yang jujur,pemimpin yang jujur,,,,negara.....akan semakin makmur.
Salam bares dari saya Giyo Bares

posted from Bloggeroid

2 komentar:

Unknown mengatakan...

andromax c yg harganya 650 rbu masih enggak mas
saya minat mas

Unknown mengatakan...

itu dach jellybean tow mas
saya minat kalo masih mas
kpn" tak ke singosaren