Minggu, 22 November 2009

Keingintahuanku tentang teknologi informatika

Latar belakang pendidikanku mungkin terlalu rendah untuk ukuran zaman ini.
Aku cuma lulusan stm jurusan mesin dan jadul.tapi keingintahuanku tentang komputer dan internet sangat tinggi.
Suatu ketika.........
Saat aku isi lagu untuk hp dikonter aku lihat tukang hpnya menjalankan kursor dg mouse nya,aku berkata dalam hati " gak mungkin aku bisa menjalankan komputer yg sangat rumit itu.
Tapi sebenarnya aku sangat ngiler sekali untuk pegang komputer.
Tak lama kemudian ada teman yg nawarin saya hp pda kyocera 7135 injeck cdma,yang ber os palm os v4.1.saya coba2 saya tertarik banget waktu itu hp dg layar sentuh bisa copy paste dg mudah,dan aplikasinya banyak settinganya juga banyak.waktu itu hp touch screen blm populer seperti sekarang ini.
Akhirnya dg hp itu aku bisa mengenal internet setelah tanya kesana kemari utk menyetingnya ga ada yg bisa,akhirnya setelah sy dengar acara ttg speedy sy telpon cara setting internet flexi.dia menyarankan utk kedealer hpnya tp ak gak bisa menemukan dealer hp pda kyocera 7135 tersebut,tapi aku sempat catat user name dan password flexi jg phone dial numbernya #777 utk cdma.
Akhirnya aku bisa tersambung ke internet lewat jaringan telkomflexi,setelah mengutakatik sendiri settinganya,dan situs pertama yg aku buka google karena alamatnya sudah tersedia dihp dari dulunya.waktu itu Aku gak tahu apa itu google.tapi kok ada kotak text lalu bawahnya ada tulisan "search" dan kebetulan aku tahu artinya.lalu kuketikkan kata dan kuklik search dan aku sampai kemana-mana.
Perkenalanku dengan google membuat aku makin tergila-gila dengan internet.aku jadi ingin tahu banyak hal tentang internet,perangkat-perangkat canggih,laptop,komputer dan seluk beluknya.
Padahal biaya internet waktu itu sangat mahal meski kualitas sangat payah kadang pulsa 5ribu ludes dalam hitungan menit hanya untuk mencari tahu sesuatu hal yang sepele.
Kemudian dengan bantuan google dan jaringan telkomflexi dengan perangkat seadanya hp kyocera 7135 itulah aku mengenal komputer dan internet dengan lebih luas.tak lama kemudian saya beli komputer rakitan setelah googling kesana kemari tentang komputer.
Belum cukup sampai disitu setelah punya komputer pengin yang lebih dari itu yaitu bisa akses internet dikomputer,maka berbagai carapun ditempuh dan gak ada puasnya waktu itu karena akses internet gak ada yang lancar tidak ada yang murah baik pakai operator GSM maupun CDMA.
Dengan fasilitas akses internet seadanya itu terus berhasil bikin email pertama meski dengan bantuan teman.setelah itu lanjut bikin facebook dan blog ini.setelah punya email bisa lebih leluasa gerak si dunia maya bisa ikut forum-forum tertentu,bisa bikin akun-akun didunia maya dsb.
Waktu terus berjalan .....kali ini pengin punya laptop akhirnya beli juga meski bekas dan gak bisa dipakai sejak beli akhirnya jual oprokan.
Masih penasaran dg laptop.....beli juga meski bekas.
Hal-hal yang membuatku ngiler antara lain smartphone canggih,laptop canggih dan ingin bisa menguasainya dan memanfaatkanya.jadi kalau mobil mewah mungkin gak ngiler karena jelas keadaan waktu itu tidak bisa beli bahkan sampai sekarangpun belum bisa beli mobil mewah.

Itulah sedikit ceritaku dalam mengenal dunia internet yang dulu aku sendiri berkata dalam hati bahwa gak mungkin aku bisa tapi ternyata setelah mau sedikit belajar saja aku BISA meski tak sehebat para pakar.itu karena latar belakang pendidikan yang memang jauh beda.coba punya kesempatan seperti para pakar?
Ah....jangan menyesal jadi Aku!
Itulah sedikit cerita saya semoga menginspirasi bagi yang malas belajar dan mencoba.gaptek boleh-boleh aja tapi harus usaha biar tidak terlalu gaptek.
Sekian semoga menjadi inspirasi yang positif dan Semoga manfaat.

Tidak ada komentar: